Lampard Balas Keluhan Mourinho Soal Jadwal Padat




News Mulia - Keluhan Jose Mourinho terkait jadwal padat, jelang pertemuan Tottenham Hotspur vs Chelsea di Piala Liga Inggris, dibalas Frank Lampard. Apa katanya?

Mourinho dan Lampard akan saling bentrok di babak keempat Piala Liga Inggris, saat Tottenham menjamu Chelsea di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (30/9) dini hari WIB. Jadwal padat tuan rumah jadi perdebatan.

Mourinho, selaku manajer Tottenham, mengeluhkan jadwal padat yang akan dihadapi timnya. Sebab setelah melawan Chelsea, Harry Kane dkk dijadwalkan menghadapi Maccabi Tel Aviv di Liga Europa (2/10) dan Manchester United (4/10) di pekan keempat Liga Inggris 2020/2021 atau bertanding tiap dua hari sekali.

"Saya ingin bersaing di Carabao Cup, tetapi saya tidak berpikir saya bisa melakukannya. Kami punya laga pada hari Kamis, yang memberi kami uang tidak sebanyak di Liga Champions [Liga Europa], tetapi fase grup Liga Europa, yang memberi kami sejumlah uang bagi klub seperti kami, sangatlah penting," kata Mourinho.

"Itu [lawan Maccabi] adalah kompetisi dengan kemungkinan fase grup, yang memberi kami peluang bagus untuk lolos ke fase gugur berikutnya. Jadi pertandingan pada hari Kamis nanti sangat penting," ujar pria yang juga sempat melatih Chelsea itu.

Keluhan itu ditanggapi Lampard, yang notabenenya eks pemain asuhan Mourinho sewaktu di Chelsea. Ia menilai, tim asuhan Mourinho justru sudah punya waktu lowong pada pekan lalu.

*Baca Juga : Jose Mourinho Pasrah Jelang Laga Tottenham hotspur Vs Chelsea

Pertengahan pekan lalu, Tottenham sempat batal bermain di Piala Liga melawan Leyton Orient. Sementara The Blues harus berlaga di babak ketiga Piala Liga Inggris melawan Barnsley.

"Ya saya tahu itu, dan saya tahu ini adalah waktu sibuk untuk Tottenham karena Liga Europa. Ini waktu sibuk bagi kami semua. Mereka punya waktu luang pertengahan minggu lalu, kami malah tidak memilikinya," kata Lampard, seperti dilansir Mirror.

"Saya tahu mereka punya pekan yang sibuk minggu ini. Tetapi ketika saya menganalisis Tottenham dan mengetahui skuadnya, dan menganalisis tim apa yang mungkin tidak bermain selama 90 menit kemarin. Mereka memiliki skuad yang fantastis, jadi saya merasa skuad mana pun yang akan diturunkan Jose bisa sangat kuat."

"Saya pikir, kita semua tahu Carabao Cup, untuk tim seperti kami dan Tottenham, yang bersaing empat besar dan Liga Champions, Carabao Cup memang ada tempatnya. Kami pasti menghormatinya, dan setiap turnamen yang kami jalani akan coba kami menangkan," ujar Lampard.

*Daftar Togel Online hanya di Situs Terbaik & Terpercaya TOGELGT4D.

Komentar