News Mulia - Pembalap Ducati, Danilo Petrucci, akhirnya menginformasi bahwa dia tak akan bersama timnya tersebut mulai musim depan.
Pernyataan Danilo Petrucci ini seakan menjawab spekulasi susunan pembalap Ducati pada MotoGP 2021 setelah mereka merekrut Jack Miller dari Pramac Racing pekan lalu.
Kehadiran Jack Miller ke Ducati memastikan tim pabrikan asal Italia itu harus mencoret salah satu pembalap mereka saat ini, Andrea Dovizioso atau Petrucci.
Kini, Petrucci mengonfirmasi bahwa dia adalah pembalap yang dikorbankan Ducati.
"Ducati telah membuat keputusan tak memperpanjang kontrak saya," kata Petrucci, dilansir dari Crash.
Meski telah tersingkir dari posisi pembalap di Ducati, Petrucci mengaku masih ingin melanjutkan karier balapnya di MotoGP.
Petrucci pun berharap akan ada tim balap MotoGP yang berminat meminang dia.
Petrucci pun mengungkapkan perasaannya setelah resmi akan berpisah dengan Ducati pada musim depan. Ia mengaku bahwa dirinya tetap ingin memberikan yang terbaik di musim terakhirnya bersama pabrikan asal Italia tersebut.
“Kejuaraan ini membuat para pembalap seolah tak boleh salah. Tapi saya tak merasa dirugikan dengan keputusan ini. Saya hanya mencoba mempersiapkan diri dengan baik, saya ingin meraih kepuasan baik di level pribadi dan kejuaraan,” ujar Danilo Petrucci, dilansir dari GP One.
“Saya masih memiliki beberapa balapan dengan Ducati, dan terlepas bagaimana nasib saya selanjutnya, saya ingin melakukannya dengan baik,” tambahnya.
Selain itu, Petrucci juga menyinggung hubungannya dengan Andrea Dovizioso, yang menjadi rekan setimnya di Ducati. Ia menggambarkan bahwa seniornya itu merupakan sosok yang baik.
Danilo Petrucci juga mengatakan bahwa dirinya merasa sangat senang dan beruntung bisa menjadi rekan setim Andrea Dovizioso, dan akan menikmati momen kebersamaannya di sisa waktunya bersama Ducati.
*Lagi Cari Situs Judi Online Terpercaya ? Jangan Ragu gabung ke QQMulia dan dapatkan hadiah jutaan rupiah setiap harinya.
Komentar
Posting Komentar