FA Spanyol Ingin Final Copa Del Rey Digelar Dengan Penonton

Copa Del Rey


News Mulia - Presiden FA Spanyol (RFEF) Luis Rubiales menyatakan bahwa, selagi belum ada tanggal pasti final Copa del Rey, pihaknya menginginkan kehadiran suporter saat partai pamungkas nanti.

Pertandingan antara Real Sociedad dan Athletic Bilbao awalnya dijadwal pada 18 April, namun kemudian ditangguhkan bersama kompetisi lainnya akibat merebaknya virus corona.

Semua liga top Eropa juga mengambil keputusan serupa untuk menunda liganya masing-masing di tengah upaya meredam pandemi global ini.

Adapun hingga Rabu (18/3) pagi WIB, Spanyol mencatat 11.748 orang terinfeksi virus, dengan 533 kematian dan 1.028 lainnya berhasil sembuh.

Rubiales berharap gelaran final Copa del Rey tetap bisa dihadiri suporter, dengan catatan virus tersebut sudah mereda sebagaimana ia memperkirakan partai puncak bakal dilangsungkan musim depan.

“Belum ada tanggal [untuk final Copa del Rey],” kata sang presiden. “Kami mempertimbangkan 31 Mei dan mengomunikasikannya dengan kerajaan Spanyol. Tapi melihat apa yang terjadi dalam sepuluh hari terakhir ini, kami telah membatalkan itu.

“Presiden dari Athletic Bilbao dan Real Sociedad akan bernegosiasi. Namun penting untuk dikatakan bahwa kami menginginkan partai final dihadiri fans.”

Estadio La Cartuja di Sevilla tetap dipilih sebagai arena duel nanti, di mana kedua tim siap bertemu di final sesama Basque untuk kali pertama sejak 1927.

Baca Juga : UEFA menunda Euro 2020 hingga 2021 di tengah pandemi coronavirus

Komentar